Cara Merubah Huruf Kapital atau Kecil di Word
Penulisan huruf besar atau huruf kapital dan huruf kecil yang benar memang membuat ketikan menjadi lebih enak di baca dan lebih dari itu penulisan Bahasa Indonesia memang sudah mengatur bagaimana cara penulisan huruf kapital atau kecil dengan baik dan benar. Nah biasanya saat kita sedang mengetik secara tidak sengaja telah mengetikkan beberapa kata atau bahkan kalimat dengan huruf kapital semua namun ingin di rubah menjadi huruf kecil semua atau huruf besar di awalnya saja.
Apabila menggunakan Microsoft Word memang lebih mudah untuk mengubah huruf kapital ke kecil
Contoh Penulisan Huruf Kapital dan Kecil :
- KANGRIDWAN : Huruf KAPITAL Semua
- Kang Ridwan : Huruf Kapital di Awal Saja
- kang ridwan : huruf kecil semua
Cara Merubah Huruf Kapital atau Kecil di Word
Ketika Anda sudah terlanjur mengetikkan huruf kecil semua contoh : “kang ridwan” dan ingin merubah ke huruf kapital semua atau huruf kapital di awal saja. Maka yang harus dilakukan adalah : Memblok kata “kang ridwan” lalu menekan tombol Shift + F3 pada keyboard.
Cobalah menekan tombol Shift + F3 sebanyak 3 kali di Keyboard maka Anda dapat lihat perubahan penulisan kata “kang ridwan” berubah menjadi “Kang Ridwan” lalu tekan lagi maka akan merubah menjadi “KANG RIDWAN”
Atau bisa juga dengan menggunakan Tombol Change Case yang telah tersedia di Menu Ribbon Word 2007. Yang berada di Tab Home –> Kategori Font –> Change Case. seperti gambar di bawah ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar